Iklan

Ade Raunas Terpilih sebagai Wali Nagari Rao Rao Masa Bakti 2023-2029

27 September 2023, 22:38 WIB

Tanah Datar, suluah.id —Mantan Anggota DPRD Tanah Datar, Ade Raunas SE  terpilih sebagai Wali Nagari Rao Rao  Kecamatan Sungai Tarab  2023-2029 dari empat Calon Wali Nagari yang ikut dalam Pilawana Nagari Rao Rao. 

Hal itu dibenarkan Wali Nagari Rao Rao Fahmi Muhamad yang tidak lagi maju sebagai Calon Nagari  seusai penghitungan suara pilwanag Nagari Rao Rao. 

Dalam pemilihan calon wali Nagari Rao Rao  terdapat empat calon  masing masing H Israneldi, Ikhwan S Gaya SE, Ade Raunas SE, dan Drs H Syafarman. 

Dari hasil penghitungan suara dimenangkan oleh Ade Raunas,SE sebanyak 543 suara. Ikhwan S Gaya,SE 530 suara, H Isra Naldi Spd 180 Suara, dan Drs H Syafarman 103 Suara. 

"Kepada wali nagari terpilih bersama timnya jangan terlalu larut dengan kemenangan dan bagi yang kalah  menerima dengan hati lapang dan mari kita bangun nagari ini lebih baik lagi, " imbaunya. 

Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada panitia pemilihan, Panitia KPPS dan juga petugas keamanan dari Polres Tanah Datar dan tim TNI yang telah ikut membantu pengamanan pelaksanaan pilwana serentak. 

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada tim pemantau pelaksanaan pilwana Tanah Datar dan Kecamatan sehingga proses pemilihan sampai pasca pemilihan berjalan lancar. 

"Mari kita satukan potensi kita untuk membangun Nagari Rao Rao bersama Perantau Rao rao yang sebelumnya telah melaksanakan  diskusi   bagi calon wali Nagari terpilih nanti untuk membawa Nagari Rao rao lebih baik lagi," pungkasnya.(rilis) 
Komentar
Mari berkomentar secara cerdas, dewasa, dan menjelaskan. #JernihBerkomentar
  • Ade Raunas Terpilih sebagai Wali Nagari Rao Rao Masa Bakti 2023-2029

Iklan